Sabtu, 04 Februari 2017

Penutupan Diklatsar 2017

Selamat siang...

Setelah dilaksanakannya simulasi pada hari Sabtu, 04-02-2017, kami melangsungkan acara penutupan yaitu dengan mengadakan acara malam pentas seni, menginap, outbond, dan yang terakhir adalah pelantikan bagi peserta untuk menjadi anggota KSR yang baru.
Pada malam pentas seni, peserta dan panitia menampilkan berbagai macam pementasan seperti; menyanyi dangdut, parodi, pantomim, tarian tradisional hinggal tariang modern, Sedangkan dari panitia sendiri menampilkan drama yang mengisahkan seorang pelajar dalam mencari dan memilih teman. Setelah pentas seni usai dilanjutkan dengan istirahat malam, peserta diberi waktu untuk tidur. Kemudian peserta dan panitia melaksanakan outbond di lingkungan sekitar kampus. Terdapat beberapa pos dalam outbond tersebut, yaitu diantaranya pos PP, Pos Kepemimpinan, Pos Puzzle, Pos menara, Pos Balon, dll. Acara tersebut dilaksakan pada awal pagi gaees... jam dua pagi kita sudah masuk untuk mengondisikan peserta, dan selesai pada sekitar jam 4.30. Selanjutnya peserta dipersilahkan untuk membersihkan diri dan melakukan senam bersama pukul 06.00 wib di GOR Kampus PGSD. Nah, setelah itu peserta dilantik oleh Ketua Markas PMI Kota Tegal dan secara resmi mereka sekarang telah menjadi anggota KSR. yeeeeyhh... :)
Semoga semua yang telah kita pelajari menjadi bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, teman, dan masyarakat. semoga dapat mengamalkan pengetahuannya. aamiin :)

Pemandu Senam

Senam bersama


sarapan bersama

proses pelantikan

Ketua Markas PMI Kota Tegal



Acara sarasehan

Pos PP

Pos Kepemimpinan

Pos Menara


yaaa, itulah serangkaian acara detik detik akhir dari diklatsar 2017. hehehee...
Diklatsar 2017 DONE !
Alhamdulillah :)
Semangat selalu, selamat liburan dan jangan lupa jaga kesehatan :)

Jumat, 03 Februari 2017

Diklatsar 2017 hari ke-5 KSR PMI Unit PGSD UPP Tegal FIP Unnes

Sore gaeeessss.....
Alhamdulillah Diklatsar 2017 hari ke-5 acaranya lancar, ini merupakan hari terakhir peserta diklatsar 2017 mendapatkan materi dari PMI. Peserta telah mendapatkan materi-materi untuk bekal menjadi seorang anggota KSR yang baik, selain itu akan diadakan acara Simulasi pada Hari Sabtu, 3 Februari 2017.
Materi yang telah didapatkan oleh peserta antara lain;
-Kepalangmerahan
-Anatomi faal Dasar
-Pemindahan Penderita
-Penilaian Penderita
-BHD dan RJP
-Perdarahan dan Syok
-Cidera Jaringan Lunak dan Sistem Otot Rangka
-Siaga Bencana
-Pengantar Asesmen
-ICS dan Triage
-Penampungan Sementara
-Logistik dan Distribusi, Watsan
-Luka Bakar
-Perawatan Orang Sakit
-Gejala Penyakit
-PRS
-Kedarurata Medis
-Keracunan dan Gigitan
-Dapur Umum
-RFL
-PSP
Semoga ilmu yang telah didapatkan bermanfaat dan besok semoga acara simulasinya lancar. aamiin :)
















Senin, 30 Januari 2017

DIKLATSAR 2017

Pagi...
Hari ini sedang berlangsung hari kedua DIKLATSAR 2017 di PGSD Tegal Unnes bersama KSR PMI Unit PGSD UPP Tegal FIP Unnes.





Untuk seluruh peserta dan panitia semoga mendapatkan ilmu yang bermanfaat dari acara DIKLATSAR 2017 ini.
Semangat ! Jaga Kesehatan :)

Minggu, 02 Oktober 2016

Syarat Donor Darah

Malem gaess...

Nah berhubungan dengan akan diadakannya kegiatan Donor Darah di Kampus pada hari Selasa dan Rabu, maka KSR kita akan sedikit membagikan informasi mengenai siapa saja yang boleh mendonorkan darahnya...
Capcus langsung Aja

Syarat Donor Darah
  • Umur 17-60 tahun, bila masih 17 tahun perlu mendapatkan izin dari orang tua secara tertulis.
  • Berat Badan mencukupi ya guys.. minimal 45 kg. kalo belum mencukupi bisa usaha makan yang banyak dulu.. wkwk :D
  • Temperatur tubuhnya diantara 36,6-37,5 derajat Celcius. Nanti sebelum kita mendonorkan darah akan ada yang memeriksa suhu tubuh kita. Jangan khawatir.. sudah ada yang memeriksa.
  • Tekanan Darah, sistole = 100-160 mmHg, dan distole = 70-100 mmHg
  • Denyut Nadi juga akan dicek, yaitu sekitar 50-100 kali/menit.
  • Hemoglobinnya baik cowo atau cewe minimal 12,5 gram.
  • Rentang waktu mendonorkan darah minimal tiga bulan. Jadi, misal udah pernah mendonorkan darah satu minggu yang lalu gausah ikutan lagi pas hari Selasa&Rabu-nya yaa...
  • Jumlah penyumbangan pertahun paling banyak 5 kali yaa.. jadi kalo tahun ini sudah mendonorkan darah sebanyak 5 kali yaudah yaa cukup.. jangan donor lagi wkwk
Nah Sekarang siapa aja yang gak boleh mendonor?
  • Pernah Menderita Hepatitis B
  • Sedang menyusui
  • Sedang hamil
  • Ketergantungan obat
  • Alkoholisme akut
  • Mengindap sifilis
  • Pengidap HIV/AIDS
  • Pengidap Epilepsi
  • Tekanan darah tinggi dalam kondisi pengobatan
  • Diabetes dalam pengobatan
  • Sebaiknya bagi wanita yang sedang menstruasi dilarang untuk mendonorkan darahnya yaa..  
Yaps itu dulu aja.. nanti kalo mau donor bisa konsul sama kami di depan ruang A5_115 yaah.. :)

sekian

Ayo Donor bersama KSR PMI Unit PGSD UPP Tegal FIP Unnes

Selamat Malam Relawan...

Mau kasih info sedikit nih, Hari Selasa dan Rabu tanggal 4&5 Oktober KSR PMI Unit PGSD UPP Tegal FIP Unnes akan mengadakan kegiatan Donor Darah dengan Tema "We have Blood to be Shared, don't be Fright to be a Volunteer". Acaranya dibuka mulai pukul 09.00-12.00 WIB di ruang A5-115 Kampus PGSD UPP Tegal FIP Unnes. Bagi mahasiswa PGSD UPP Tegal yang bersedia mendonorkan darahnya silahkan mendaftarkan diri di depan ruang A5-115 pada hari Selasa dan Rabu.


Darah kalian sangat berharga bagi orang-orang yang membutuhkan, ayo donor... banyak manfaat dari mendonorkan darah kita. Jangan Lupa mendaftarkan dirii... oke oke?


Jumat, 02 September 2016

Demo Ekspo KSR PMI Unit PGSD UPP Tegal FIP Unnes

Selamat Malam teman-teman KSR kita... 
Apa kabar? Semoga baik-baik saja yaah.
Gimana kuliahnya? seru kan yaa? yang semangat yaah demi mewujudkan masa depan yang gemilang. sip!

eeh ehh.. ada mahasiswa baru looh.. kece-kece. hehe

Nah, KSR kita tadi pagi telah melaksanakan demo ekspo di kampus tercinta. Konsepnya hampir sama dengan tahun lalu, yaitu dengan menggunakan 'simulasi'. Bedanya adalah Demo Ekspo kali ini KSR kita mengambil bencana gempa bumi sebagai bahan untuk simulasi. Kita siapkan tiga korban, tim penolong, dan tim evakuasi. Dalam acara itu KSR kita bermain peran layaknya ada sebuah bencana yang mengakibatkan luka-luka dan beberapa cidera pada korban. Kemudian tim penolong datang untuk melakukan penanganan pada korban bencana tersebut. 
Dalam momen demo ekspo ini maba sedang diperkenalkan dengan KSR, jadi untuk menambah kesan pengenalan pertama kegiatan dalam KSR dimunculkan konsep simulasi.

Dan Alhamdulillah acaranya sangat lancar, terimakasih pada seksi-seksi yang telah berjuang demi mensukseskan demo ekspo KSR kita.

Mari kita lihat foto-foto dari dekdoknya :)

Leni jadi korban :D
Mba coco emang ahli make up
Komandan Kika mengenalkan tentang KSR


Simulasi

Temboknya retak-retak, tim dekorasinya kreatip yak :D

Kamis, 25 Agustus 2016

HBH dan HBD KSR PMI Unit PGSD UPP Tegal FIP Unnes

Assalamu'alaikum teman-teman KSR semuanya...

Maaf mimin baru nongol lagi, dikarenakan ada sedikit masalah sama emailnya.. jadi gak bisa login blogger. Nah ini kok tau-tau bisa masuk lagi? gak tau karna apah.. hehe keajaiban :))

Kali ini mimin akan posting tentang kegiatan KSR kita hari ini. Apa kegiatannya???

Nah jadi tadi KSR kita mengadakan HBH dan HBD. Apa itu HBH? Apa itu HBD? udah pada paham lah yaa.. kan teman-teman semua ahli sama singkat menyingkat kata. wkwk..
Yap, jadi tadi kita ngadain acara Halal Bi Halal untuk seluruh fungsionaris KSR PMI Unit PGSD UPP Tegal FIP Unnes, Sekaligus merayakan Ulang tahun KSR yang sebenernya sudah terlewat tanggal. Tapi gak masalah.. masih sah kan kalo syukurannya baru hari ini? iyalaah.. hehehe

Acaranya tadi itu seru banget, kami masing-masing divisi menampilkan suara emas kami, cihuy! wkk.. masing-masing divisi diberi kesempatan untuk nyanyi bersama anggotanya. seru deh..
Ada sambutan dari Komandan dan dosen Pendamping juga, sama potong kue. huhuyy.. makan kue. eits... bukan cuma makan kue gaess.. kami juga makan baso. kenyang deh. Alhamdulillah yaah :)

Semoga dengan adanya acara ini, kami masing-masing fungsionaris bisa lebih mempererat tali persaudaraannya, semakin akrab, semakin dekat, Karena kita semua saudara :)
Selain itu, kami berharap semoga KSR kita kedepannya semakin maju, dan dapat bermanfaat bagi warga kampus maupun masyarakat luar. aamiin :)

sambutan dari komandan dan wadan
sambutan dari dosen pendamping
iihiir cocwiit :D